21 Maret 2025
MONITORING PENERIMA BANTUAN BUNDA KASIH OLEH DINSOS KABUPATEN MAGETAN DI KELURAHAN SELOSARI
Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Magetan melakukan monitoring terhadap penerima bantuan program Bunda Kasih di Kelurahan Selosari, Kecamatan Magetan, pada hari Jum'at (21/03/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa bantuan yang diberikan tepat sasaran dan dapat digunakan sesuai dengan tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Dengan adanya program Bunda Kasih dan monitoring yang dilakukan, diharapkan dapat tercipta kesejahteraan yang lebih merata.